- Budaya
- Kumamoto
Museum Tabaruzaka
Jelajahi Sejarah Pemberontakan Satsuma, Perang Saudara Terakhir di Jepang
Jelajahi Sejarah Pemberontakan Satsuma, Perang Saudara Terakhir di Jepang.
Tabaruzaka di Kumamoto, lokasi perang sengit Pemberontakan Satsuma pada 1877, memiliki beberapa situs turis. Salah satunya adalah Museum Tabaruzaka, yang menyimpan beragam material tentang Pemberontakan. Selain itu, di Taman Tabaruzaka, rumah yang dipulihkan berdiri untuk menunjukkan luka dari perang.
Museum Tabaruzaka terletak di Tabaruzaka, lokasi perang besar selama Pemberontakan Satsuma, perang saudara terakhir di Jepang.
Museum dibuka kembali pada November 2015 setelah renovasi, berdasarkan tema utama sebagai "fasilitas untuk pembelajaran dan meneruskan terbitnya Jepang modern." Museum mengenalkan berbagai bukti sejarah dengan cara yang bersahabat dengan pengunjung. Misalnya, pameran pengalaman menciptakan kembali suasana perang menggunakan gambar, suara, getaran, dan sebuah diorama. Anda juga bisa melihat pameran berharga lainnya, seperti pistol dan peluru yang benar-benar digunakan pada perang, dan juga dokumen bersejarah. Ini adalah tempat di mana Anda dapat mempelajari latar belakang sejarah menuju Pemberontakan Satsuma dan juga makna peristiwa tersebut.
Museum ini terletak di dalam Taman Tabaruzaka, di mana Anda dapat melihat rumah (dipulihkan) masih penuh dengan lubang peluru dari perang sengit, dan juga menara peringatan. Akhir-akhir ini, dikenal juga dengan azalea dan sakura yang cantik.
Location
Nama | Museum Tabaruzaka |
---|---|
URL | https://kumamoto-guide.jp/en/spots/detail/216 (dalam Bahasa Inggris) |
Alamat | 858-1 Toyooka, Ueki-machi, Kita-ku, Kumamoto-shi, Kumamoto |
Jam Operasi | 9:00-17:00 (penerimaan terakhir pada 16:30) |
Pertanyaan | 096-272-4982 |
Biaya | Penerimaan umum (siswa SMA atau lebih tua): 300 yen (240 yen); murid SD/SMP: 100 yen (80 yen) * Harga dalam ( ) adalah untuk grup dengan 20 orang atau lebih. Gratis untuk orang-orang dengan sertifikat disabilitas. |