Tempat Populer di Tohoku saat Musim Dingin Matsushima, Ginzan Onsen, dan Zao: Merasakan Serunya Bermain Salju

Ungkap sejarah dan pesona keindahan alam dalam perjalanan wisata ke Prefektur Yamagata dan Prefektur Miyagi dari Bandara Sendai.

Kecantikan Tohoku senantiasa menawan di setiap musim. Banyak tempat-tempat menarik di sini, seperti pepohonan berselimut es di Gunung Zao yang terlihat bak taman impian musim dingin, jalanan penuh kenangan di Ginzan Onsen, dan Matsushima yang merupakan satu dari tiga tempat dengan pemandangan paling elok di Jepang.

(map) Sendai Sendai

Gunung Zao

Rumah bagi gunung dengan pepohonan berselimut es yang akan membuat Anda merasa seperti berada di taman impian musim dingin, Danau Okama dengan keindahan airnya yang berwarna hijau zamrud, dan ada juga sebuah desa di mana pengunjung bisa berinteraksi dengan rubah dari dekat.

Yamadera

Terkenal dengan panorama menakjubkan serta lokasinya yang unik di atas tebing curam.

Ginzan Onsen

Kota sumber mata air panas yang memancarkan suasana khas Barat dari rezim Taisho. Atmosfernya bernuansa nostalgia masa lalu, dengan lampu-lampu minyak yang menerangi area ini di malam hari.

Kuil Chuson-ji

Kuil di Prefektur Iwate yang tercantum sebagai Situs Warisan Dunia. Terdapat sebuah aula emas yang di dalamnya menyimpan banyak warisan nasional serta benda-benda budaya yang penting.

Matsushima

Satu dari tiga tempat dengan pemandangan paling elok di Jepang. Nikmati panorama menakjubkan berupa 260 pulau kecil yang bisa dilihat dari daratan atau dari atas kapal, pemandangan setiap musim di sini luar biasa indahnya.

Kuliner Sendai

Termasuk lidah sapi, zunda (manisan khas yang dibuat dari edamame), tiram Matsushima, dan sasa kamaboko (perkedel ikan yang berbentuk daun bambu).

Peta Rencana Perjalanan

Buka di Google Maps

Pilih lokasi untuk melihatnya di peta

  • Sekitar 1 jam 20 menit berkendara
  • 1 Sekitar 1 jam berkendara
  • 2 Sekitar 1 jam berkendara
  • 3 Sekitar 2 jam berkendara
  • 4 Sekitar 1 jam 20 menit berkendara
  • 5 Sekitar 30 menit berkendara
  • 6 Sekitar 30 menit berkendara
  • Silakan gunakan waktu perjalanan sebagai panduan

Cara Menuju Lokasi

Rekomendasi Rencana Perjalanan lain

Lihat Semua